Surat cinta untuk Laras #1
365 hari yang lalu




Di hari jumat sore
Tapi bunda lupa,
apa hari itu cerah atau mendung
karna bunda sudah berada didalam ruangan yang lampunya sangat terang selama 12 jam lebih;
menahan sakit
Oh bukan tapi gelombang cinta yang rasanya menyakitkan
Sadarilah nak,
kalau cinta itu menyebabkan rasa sakit hingga seluruh tubuh bergetar hebat
Sakit yang membahagiakan
Membingungkan ya??
Memang tak ada kata yang mudah untuk menjelaskan rasa cinta
Cinta bunda ke Laras apalagi
Satu hari di bulan November selama 27 tahun kehidupan bunda,
adalah yang dipilih oleh-NYA
Hari yang paling luar biasa
Dan hari-hari setelahnya adalah hari yang jauh lebih luar biasa, ternyata
Laras Riang Sahaja
Empat november setahun yang lalu๐
Komentar
Posting Komentar